Dandim Klaten Pimpin Penyambutan Jenazah Pratu Ferdian Dwi Sukma

    Dandim Klaten Pimpin Penyambutan Jenazah Pratu Ferdian Dwi Sukma
    Dandim Klaten Pimpin Penyambutan Jenazah Pratu Ferdian Dwi Sukma

    Klaten - Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0723 Klaten Letkol Czi Bambang Setyo Triwibowo, S.E., M. Han pimpin upacara penyambutan Jenazah Alm. Pratu Ferdian Dwi Sukma anggota Yonif 143/TWEJ Korem 043/Garuda Hitam Kodam II/Sriwijaya di Dukuh Yapaklo RT 26/RW11, Desa Troketon Kec. Pedan Kab. Klaten. (31/01/23)

     

    Pada upacara tersebut selaku Inspektur Upacara Letkol Czi Bambang Setyo Triwibowo SE M. Han Dandim 0723/Klaten, Komandan Upacara dijabat oleh Lettu Arh Warsono dan Perwira Upacara Kapten Arm Sahono.

     

    Pasukan upacara Perwira Kodim 0723/Klaten, 2 Pleton Pasukan Bersenjata dan Anggota Kodim 0723 Klaten.

     

    Almarhum Pratu Ferdian Dwi Sukma lahir di Magelang, 01 Februari 1998 dengan jabatan terakhir Tamunisi 3 Cuk 1 Ton Morse Kiban Yonif 143/ TrI Wira Eka Jaya (TWEJ) Korem 043/Garuda Hitam Kodam II/Sriwijaya dan tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Wilayah Perbatasan Darat (Pamwiltasrad) RI-PNG

     

    Meninggal dunia pada Hari Minggu Tanggal 29 Januari 2023 pukul 16.00 WIT di Kab. Pegunungan Bintang, Papua dikarenakan Kecelakaan dalam tugas Pamwiltasrad

     

    Alm Pratu Ferdian merupakan putra dari Mayor Inf Surnedi Kasi TUUD Jasdam IV/Diponegoro dan Hastuti Handayani dengan meninggalkan saudaranya, Kakak Anetya Ananda Damar Putri dan adiknya Fais Sultan Muda.

     

    Jenazah rencana akan dimakamkan pada hari Rabu 1 Pebruari 2023 pukul 10.00 WIB di Sasonoloyo Dukuh Betro Desa Dlimas Kec Ceper Kabupaten Klaten. (Red)

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Tanam Nasionalisme, Babinsa Koramil Karangnongko...

    Artikel Berikutnya

    Kasrem 043 Garuda Hitam Serahkan Pratu Ferdian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Petugas dan WBP Lapas Purwokerto Tanam Ubi Rambat 

    Ikuti Kami